JIN PENCINTA

JIN PENCINTA

Jin seperti hal nya manusia memiliki perasaan dan kadang timbul perasaan suka dan jatuh cinta.

Sebagaimana manusia, jin juga ada yang sifatnya agresif dan ada yang tidak terlalu agresif.

Istilah DICINTAI JIN hanyalah sebuah penamaan yang memiliki ciri dan pola serta akibat yang ditimbulkan terhadap manusia.

Dicintai jin bukanlah kasus seperti sihir untuk menyakiti , melainkan ketidaklaziman penempatan syahwat berbeda dimensi alam.

Bagi seseorang yang tidak menghendaki terjadinya hubungan syahwat oleh bangsa jin, maka termasuk telah didholimi oleh bangsa jin dan tidak terhitung dosa.
Namun jika hubungan itu diharapkan dan dinikmati oleh manusia maka itu perbuatan yang menyelisih syariat karena Allah ta'ala menciptakan pasangan dari sejenisnya.

Ketika masuk pada kategori DICINTAI JIN maka kadarnya tidak hanya sekedar suka, melainkan ingin menguasai sepenuhnya apa yang dicintainya.

Maka kebanyakan kasus DICINTAI JIN adalah gangguan tunggal, tidak bercampur dg jin-jin lain.
Andaikan bercampur gangguan dg jin-jin lain maka kadarnya belum dikatakan pada taraf CINTA tapi suka.
Karena JIN PENCINTA kebanyakan cukup agresif, tidak ingin ada makhluk lain yg "menyentuhnya".

Gangguan JIN PENCINTA ini tidak begitu terasa ketika masih lajang, namun kebanyakan efeknya lebih terasa ketika sudah berumah tangga.

Tujuan utama gangguannya adalah agar terpisahnya pasangan suami istri, dengan berbagai trik untuk mempengaruhi agar sering timbul perselisihan, saling menyalahkan, dan beresiko terjadi perceraian.

Untuk itu, perlunya deteksi dini apakah ada kemungkinan intervensi jin dalam kekisruhan rumah tangga. Sedangkan banyak masyarakat yang masih belum memahami ternyata ada intervensi jin dalam rumah tangganya, yang selama ini dianggap pasangannya yg berakhlak buruk dan cenderung saling menyalahkan, padahal ada jin yang memperkeruh rumah tangga.

Metode ruqyah syar'iyyah tidak diragukan lagi akan kedahsyatan dalam melawan gangguan jin, untuk itu perlunya suatu pasangan suami istri mengenal dan mampu mempraktekkan ruqyah syar'iyyah dalam rumah tangganya, karena gangguan itu bisa terjadi kapan saja.

Semoga Allah ta'ala meneguhkan kita di jalan yang diridhoi Allah dengan menjalankan syariat Islam dengan baik dan benar, dan senantiasa diberikan perlindungan oleh Allah subhanahu wata'ala.

Perdana Akhmad, S.Psi

Seorang Praktisi Ruqyah yang (Dengan Idzin Allah SWT) Akan Membagi Ilmu dan Seni Pendayagunaan Energi Ruqyah Keseluruh Umat Islam NO.Telp:081379666696 Pin BlackBerry : 2A22C8EA

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak